Pengertian Ujian TKD sistem Computer Assisted Test (CAT) CPNS

Pada tahun 2013 ini, sejumlah Kementerian dan Lembaga Negara serta Pemerintah Kabupaten maupun Provinsi telah membuka lowongan penerimaan CPNS.  Namun ada yang beda dengan ujian tes yang akan dilaksanakan untuk tahun 2013 ini, karena pemerintah akan menerapkan ujian dengan sistem CAT (Computer Assisted Test). Seperti dikutip detikfinance, menurut Deputi Bidang SDM Aparatur Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) Setiawan Wangsaatmaja mengatakan, pelaksanaan tes CPNS akan dibagi dalam dua metode yaitu sistem ujian yang menggunakan LJK dan sistem CAT. "pada sistem CAT, peserta diwajibkan menyelesaikan 100 soal yang terdiri dari:

  • 35 soal tes wawasan kebangsaan (TWK)
  • 30 soal tes intelegensia umum (TIU)
  • 35 soal tes karakteristik pribadi (TKP)

untuk TWK dan TIU, kalau salah nilainya 0, kalau betul nilainya 5. Demikian ungkapnya.
Referral Banners